MProsTI-Kel6-2022

Merupakan website untuk Kelompok 6 MProsTI A berbagi artikel mengenai materi yang didapat

Kerangka Kerja COBIT

Post Page Advertisement [Top]

Framework Perencanaan Strategis IS/IT : John Ward Strategic Plan Framework

 

Framework Perencanaan Strategis IS/IT


John Ward 




Penjelasan :

  • Proses inisiasi strategi

Komponen ini merupakan bagian pembuka dalam perumusan strategi SI/TI yang meliputi langkah-langkah memastikan tujuan, cakupan dan deliverables, menentukan pendekatan kebutuhan sumberdaya, seperti perangkat-perangkat otomatis. Ditentukan juga identifikasi personal yang diperlukan dan akan dilibatkan dalam proses ini, dibentuk tim jika perlu bisa juga dilakukan pelatihan-pelatihan. Langkah selanjutnya adalah pembuatan mekanisme pengendalian dan control terhadap proses ini, jelaskan bagaimana hubungan kegiatan dengan bisnis dan apa yang bisnis akan dapatkan sebagai masukan. Lakukan identifikasi orang-orang yang akan berpartisipasi sehingga diperoleh gambaran waktu yang diperlukan untuk pengumpulan data dalam tahap analisa. Kemudian dilakuka penyusunan rencana kerja, kebutuhan waktu, peran dan tanggungjawab serta simpul dimana pengujian akan dilakukan

  • Memahami situasi saat ini dan merumuskan kebutuhan bisnis

Langkah ini bertujuan untuk membangun pemahaman yang luas tentang bisnis dalam lingkungannya dan untuk merumuskan kebutuhan bisnisnya, baik saat ini, atau sudah terencana maupun kemungkinannya di masa datang. Hal-hal yang harus dilakukan pada tahap ini bisa dikelompokan menjadi tiga kategori:

  1. Menganalisa strategi bisnis, tujuan serta faktor-faktor penentunya (critical success factors) permasalahan dan proses penentu, dalam rangka untuk merumuskan situasi saat ini, kelemahan dan kekuaran yang ada.
  2. Lakukan evaluasi terhadap SI/TI, sistemnya, catu informasinya, sumber, organisasi, keterampilan dan layanan yang ada, agar bisa ditentukan cakupan serta kontribusinya dan dimana kiranya perbaikan dilakukan akan memberi manfaat.
  3. Analisa terhadap lingkungan bisnis, baik eksternal maupun internal untuk melakukan identifikasi inovasi-inovasi bisnis yang bisa dilahirkan dengan menerapkan aplikasi SI/TI

  • Menentukan strategi bisnis SI

Akumulasi kebutuhan SI bisnis melahirkan suatu rekomendasi untuk menempatkan SI/TI pada aras unit bisnis maupun pada keseluruhan organisasi. Pada tiap unit bisnis, sistem informasi secara konseptual dikonsolidasikan dan dipetakan dalan portofolio aplikasi yang mencerminkan posisinya saat ini, posisi yang dibutuhkan atau kemungkinanya di masa depan

  • Menetukan arsitektur sistem informasi

Dalam langkah ini di daya gunakan hasil analisa terhadap proses dan kebutuhan informasi guna membangun suatu model bisnis. Tahap ini dimulai semenjak proses analisa lingkungan dimulai hingga akhir perumusan strategi bisnis SI

  • Merumuskan proposal penyediaan TI

Pada tahap ini menentukan unsur atau bagian dari proposal penyediaan TI. Secara praktis, pada titik ini strategi SI dan proposal penyediaan TI perlu dicocokan kembali dengan rumusan dalam proses strategi bisnis, maksud utamanya adalah agar terjadi konsolidasi.



------------------------------------------------------------

Oleh : Maulidiya Meilani


Referensi :

J. Ward and J. Peppard, Strategic Planning for Information Systems, 3 nd. Jhon Wiley dan Sons, 2002. 

Tools atau framework IT – Strategic Plan John Ward – School of Information Systems (binus.ac.id)

Perencanaan IS/IT Strategic Planning – MMSI BINUS University

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bottom Ad [Post Page]